EMULSI


EMULSI
            Farmasi adalah  ilmu yang  mempelajari cara membuat, mencampur, meracik formulasi obat, identifikasi, analisis dan standarisasi obat serta pengobatan, termasuk pula sifat-sifat obat dan distribusinya serta penggunaan yang aman. Profesi farmasi merupakan perofesi yang berhubungan dengan seni dan imu penyediaan atau pengolahan bahan sumber alam dan bahan sintetis yang cocok dan menyenangkan untuk mendistribusikan dan digunakan dalam pengobatan dan pencegahan suatu penyakit.
            Dengan adanya manusia didunia ini mulailah muncul peradapan dan mulai terjadi penyebaran penyakit yang dilanjutkan dengan usaha masyarakat untuk melakukan pencegahan terhadap penyakit. Pada perkemangan selanjutnya masyarakat melakukan pencegahan ataupun penyembuhan suatu penyakit dengan menggunakan ataupun mengkonsumsi obat yang diantaranya yaitu obat dalam bentuk sediaan emulsi.
            Dalam dunia farmasi kita mungkin mengetahui beberapa bentuk sediaan obat yang umumnya dipakai dalam pembuatan obat, setiap bentuk sediaan memiliki fungsi dan kegunaannya masing-masing sesuai dengan kebutuhan dan untuk apa obat itu dipakai. Salah satu bentuk sediaan dari obat yang sering dijumpai dan sering digunakan adalah emulsi.
            Emulsi dibuat dengan maksud untuk menyatukan dua fase yang tidak dapat bercampur yaitu fase minyak dan fase air. Emulsi dapat digunakan untuk pemakaian dalam maupun pemakaian luar. Untuk menjaga kestabilan emulsi, digunakan emulgator yang bekerja untuk mengurangi tegangan antar muka fase minyak dan fase air.
            Emulsi berasal dari kata “emulgeo” yang artinya menyerupai susu, dan warna emulsi memang putih seperti susu. Pada abad  XVII hanya dikenal emulsi dari biji-bijian yang mengandung lemak, protein dan air. Hingga akhirnya pertengahan abad XVIII, Seorang ahli farmasi dari prancis memperkenalkan pembuatan emulsi dari oleum olivarum, oleum anisi, dan eugenol oil dengan menggunakan penambahan gom arab, tragakan, dan kuning telur sebagai emulgator. Pada dasarnya sudah menjadi ketentuan umum bahwa yang disebut sebagai “emulsi” menunjukkan pada sediaan cair yang dimaksud kan untuk penggunaan oral. Emulsi untuk penggunaan eksternal biasanya langsung disebut sebagai cream (sediaan semisolid), lotion atau liniment (sediaan liquid), sehingga akhirnya sediaan emulsi ataupun lotio banyak digunakan oleh kalangan masyarakat dalam penyembuhan suatu penyakit.
            Pada zaman sebelum adanya pembuatan sediaan cair berupa emulsi rasa minyak yang tidak enak dalam sediaan obat terkadang mempengaruhi masyarakat untuk mengkonsumsinya terutama bagi anak-anak yang sukar menelan sediaan obat yang berupa tablet dan kapsul. Serta banyak keluhan dari masyarakat yang anak-anak nya tidak mau mengkonsumsi obat tersebut karena tampilannya kurang menarik.
 Selain itu pembuatan emulsi ini didasarkan pada sediaan rasa minyak yang tidak enak dapat tertutupi, lebih mudah di absorbs daripada sediaan tablet/kapsul, selain itu pembuatan emulsi ini dapat memperbaiki penampilan sediaan sehingga pasien lebih berminat mengkonsumsi nya terutama pada anak-anak seperti adanya pewarna dan perasa. Oleh karena itu dibuatlah emulsi. Dari pengembangan sediaan emulsi ini sehingga masyarakat tidak kesulitan memberikan obat kepada keluarganya yang berupa anak-anak maupun lansia. Dalam pembuatan emulsi memiliki banyak keuntungan inilah sediaan emulsi semakin banyak dikembangkan oleh pabrik-pabrik farmasi dengan mengikuti tata cara pembuatan emulsi dan menjaga kestabilan emulsi.
Racikan obat berupa emulsi ataupun lotio ini yang memenuhi persyaratan farmasetik paling diketahui untuk dapat diterapkan pada pelayanan kefarmasiaan dilingkungan masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.

Label

Cara Merawat Laptop

Postingan Populer

Label

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.